Monday, October 13, 2014

Resep Shabu Shabu

Resep Shabu Shabu | Mendengarkan nama shabu shabu mungkin membuat anda berfikir bahwa saya akan membagikan resep obat terlarang itu,namun jangan salah.Dalam artikel ini saya memang membahas tentang Shabu Shabu yang rasanya sangat menggugah selera dan membuat anda menjadi ketagihan,tapi Shabu Shabu yang saya maksud disini adalah salah satu menu masakan khas dari Jepang. Penasaran dengan Resep Shabu Shabu?berikut aneka bahan dan cara membuatnya.

Resep Shabu Shabu
Bahan utama dari Shabu Shabu ini antara lain anda membutuhkan 2 liter kaldu ayam,lalu 8 ekor udang bago,10 potong tofu,ada juga 8 potong sukiyaki,kemudian 100 gram mie udon,3 tangkai pokcoy ,½ batang wortel,Sawi putih sedikit saja,dan 1 batang daun bawang.Sedangkan untuk bahan-bahan sausnya antara lain,60 cc soy sauce,ekstrak jeruk lemon secukupnya,wijen dan bawang bombay juga secukupnya.Kemudian untuk langkah-langkah memasaknya antara lain,bersihkan terlebih dahulu sayurannya,kemudian potong semua bahannya menjadi agak lebar.Khusus untuk sayuran wortelnya potong korek api saja,sedangkan daun bawangnya dibentuk memanjang.Lalu tahap selanjutnya cuci bersih udang dan hilangkan sisiknya.Khusus tofunya dipotong bentuk bulat.Kemudian siapkan kompor dai air untuk merebus mie udonnya,jika sudah mulai kenyal,keluarkan dan tiriskan.Lalu jangan lupa untuk mengiris tipi sukiyakinya.

Kemudian barulah siapkan suatu tempat atau piring untuk menata semua bahan sayurannya,jangan lupa letakkan tofu,sukiyaki,lalu udang dan semua bahan dalam satu piring.Setelah itu baru buat sausnya dengan cara campurkan semua bahan saus pencelupnya,aduk rata.Tahap berikutnya adalah anda harus merebus kaldu hingga mendidih,lalu tambahkan wortel,pokcoy,bawang bombay,sawi putih,tofu serta udang sukiyakinya.Jika sudah matang.Siapkan sebuah mangkuk dan tuangkan semua rebusan tersebut.Kemudian barulah anda bisa menikamtinya dengan tambahan saus penculupnya yang sudah anda buat tadi.Menyajikan Shabu Shabu paling enak ketika masih dalam keadaan panas.

Demikian tadi Resep Shabu Shabu khas Jepang yang bisa anda nikmati setiap saat dan kapanpun ketika anda mau membuatnya.Semoga dengan saya membagikan Resep ini kepada anda,ilmu anda tentang aneka masakan bisa bertambah.Dan harapannya juga anda bisa menyukai masakan khas Jepang ini.Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Resep Shabu Shabu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Post a Comment